Dua Pria Nyaris Dihakimi Massa saat Kepergok Curi Motor di Bekasi

- Rabu, 29 Desember 2021 | 14:58 WIB
Ilustrasi Curanmor
Ilustrasi Curanmor

HALUAN KALSEL - Dua pelaku pencurian sepeda motor (Curanmor) ditangkap saat menjalankan aksinya di Jalan Wibawa Mukti, Kelurahan Jatiluhur, Kecamatan Jatiasih, Kota Bekasi pada Senin 27 Desember 2021.

Kasubbag Humas Polres Metro Bekasi Kota, Kompol Erna Ruswing Andari mengatakan kedua pelaku berinisal I (44) dan DS (34) ini kepergok warga saat tengah mencoba merusak kunci sepeda motor matic.

Baca Juga: CT Scan terhadap Mumi Firaun Amenhotep I untuk Pertama Kalinya, Peneliti: Tinggi 5 Kaki dan Disunat

"Pada saat korban sedang memarkir motor matic B-4323-KLF di TKP, dua pelaku yang berboncengan menggunakan motor matic berhenti. Kemudian DS turun dan mendekati motor korban, sedangkan I standby di motor," ungkap Kompol Erna saat dikonfirmasi, Rabu 29 Desember 2021.

Aksi para pelaku terekam CCTV dan kemudian ditangkap warga sebelum berhasil membawa motor korban. Massa meneriakinya dan mengejar para pelaku.

Kedua pelaku hampir menjadi bulan-bulanan massa yang telah berkumpul dan nampak emosi melihat mereka. Aksi warga kemudian diredam oleh polisi.

Baca Juga: Korea Selatan akan Menjadi Penyumbang Anggaran Terbesar Kesembilan PBB di Tahun 2022

"Polisi berhasil mengamankan para pelaku dan menyita sejumlah barang bukti. Di antaranya kunci letter T serta kunci kontak. Para pelaku kemudian diserahkan ke Polsek Jatiasih," tukasnya.***

Editor: Aswandi Haluan

Sumber: PMJ News

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Terpopuler

X