HALUAN KALSEL - Semua orang pasti ingin menjadi sosok yang mandiri, dan terbiasa menyelesaikan masalah sendiri sehingga tak perlu bergantung pada orang lain. Tipe orang yang mandiri ini juga bisa dilihat dari zodiaknya, lho.
Berikut ini lima Zodiak yang paling mandiri dan tidak suka merepotkan orang lain.
Baca Juga: Pengajuan Rehabilitasi Komika Fico belum Diputuskan Polisi, Ini Alasannya
1. Aquarius
Selama bisa mengerjakan segala sesuatu sendiri, pantang sekali bagi Aquarius untuk meminta bantuan orang lain. Aquarius lebih suka mengerjakan sesuatu dengan caranya sendiri dan tidak suka melibatkan orang lain. Aquarius juga sangat mandiri karena mereka orang yang sangat kreatif dan terbiasa menyelesaikan masalah sendiri.
2. Sagitarius
Sagitarius juga termasuk orang yang sangat mandiri, mereka terampil dan mudah beradaptasi, sehingga mereka tak pernah khawatir saat menghadapi suatu masalah. Sagitarius juga merasa tak perlu melibatkan orang lain dalam masalahnya, karena sudah terbiasa melakukan segalanya sendiri.
3. Virgo
Virgo mandiri, punya prinsip dan tak mudah dikendalikan oleh orang di sekitarnya. Sebaliknya, karakternya yang kuat membuatnya disegani dan terbiasa memimpin orang lain. Ketajaman berpikir seorang Virgo membuatnya mudah memecahkan masalah. Tapi mereka tak ingin orang lain ikut campur terlalu banyak dalam urusannya, inilah yang membuatnya enggan meminta bantuan pada orang lain.
4. Gemini
Permasalahan yang datang silih berganti dalam kehidupan Gemini membuatnya menjadi sosok yang tangguh dan mandiri. Sehingga saat ada masalah yang datang, mereka akan menggunakan semua kemampuanya untuk menyelesaikannya. Karena Gemini tak pernah mau merepotkan orang lain.
5. Aries
Salah satu hal yang membuat Aries begitu mandiri adalah keyakinan mereka pada diri sendiri. Mereka mungkin mengambil risiko atau membuat keputusan yang salah, tetapi mereka bisa memastikan akan bertanggung jawab sepenuhnya. Sehingga, meski sering melakukan kesalahan dalam hidupnya, Aries memiliki prinsip untuk tidak melibatkan atau merepotkan orang lain dalam urusannya.***
Artikel Terkait
Pemasok Narkoba Tembakau Sintetis ke Komika Fico Fachriza Diburu Polisi
Usai Banten, Gempa dengan Kekuatan Magnitudo 4,1 Guncang Jawa Timur
Kawasan Puncak Bogor Diguyur Hujan Deras, Bendung Katulampa Siaga 3
Terseret Skandal Pelecehan Seksual, Ratu Elizabeth II Cabut Gelar Pangeran Andrew
Hati-hati! Suara Dengung di Kuping Bisa Jadi Gejala Covid-19
Ilmuwan Temukan Sarang Ikan Terbesar di Bawah Laut Antartika
Hari Ini, Kasus Covid-19 di Tanah Air Melonjak jadi 1.054 Pasien
Usai Berenang, Kuping Pria Ini Malah jadi Sarang Kecoa
Desakan Pengunduran Diri PM Inggris Boris Johnson Kian Deras usai Skandal Pesta saat Lockdown Terungkap
Pengajuan Rehabilitasi Komika Fico belum Diputuskan Polisi, Ini Alasannya